Home
news
UKM MAPAWIMA Gandeng PMI Kota Yogyakarta Gelar Donor Darah di Kampus Terpadu UWM

UKM MAPAWIMA Gandeng PMI Kota Yogyakarta Gelar Donor Darah di Kampus Terpadu UWM

news Senin, 2026-01-12 - 08:45:55 WIB

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Pecinta Alam Widya Mataram (MAPAWIMA) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Yogyakarta menggelar kegiatan donor darah di Ruang Sidang Rektorat Universitas Widya Mataram (UWM) Yogyakarta pada Kamis (8/1). Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-39 UKM MAPAWIMA yang rutin dilakukan tiap tahunnya.

Kegiatan kemanusiaan tersebut diikuti oleh sivitas akademika UWM yang terdiri atas mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan. Sejak pagi, para peserta mulai berdatangan untuk menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan sebelum proses pengambilan darah yang dilakukan oleh petugas medis dari PMI Kota Yogyakarta. Ketua panitia Dies Natalis UKM MAPAWIMA ke-39 menyampaikan bahwa donor darah ini merupakan agenda rutin MAPAWIMA sebagai wujud kepedulian sosial terhadap sesama.

Melalui kegiatan ini, UKM MAPAWIMA berupaya mendukung ketersediaan stok darah di wilayah Yogyakarta sekaligus menumbuhkan kesadaran sivitas akademika akan pentingnya donor darah secara berkelanjutan. Kolaborasi antara MAPAWIMA, PMI Kota Yogyakarta, dan UWM dinilai mencerminkan sinergi positif dalam mendorong aksi kemanusiaan di lingkungan kampus.

Pihak penyelenggara berharap kegiatan donor darah tersebut dapat terus dilaksanakan secara berkesinambungan serta memperkuat peran UWM sebagai institusi pendidikan yang aktif berkontribusi dalam kegiatan sosial dan pengabdian kepada masyarakat.


Share Berita