Universitas Widya Mataram (UWM) menerima kunjungan dari Universitas Muhammadiyah Palembang (UM Palembang) di Kampus Terpadu UWM, Banyuraden, Gamping, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Senin (29/1/2024). Rombongan UM Palembang dipimpin oleh Rektor Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M. diterima langsung oleh Rektor UWM Prof. Dr. Edy Suandi Hamid, M.Ec. Turut serta dalam kunjungan ini Ketua Badan Pembina Harian (BPH) UM Palembang Dr. H. M. Idris, S.E., M.Si. dan Direktur Program Pasca Sarjana Dr. Sri Rahayu, S.E., M.M.
Rektor UM Palembang dalam hal ini menyampaikan bahwa kunjungan ini dilaksanakan dalam penjajakan kerjasama yang dapat membawa kemajuan bagi kedua perguruan tinggi. “Kerjasama antara dua perguruan tinggi memiliki banyak manfaat untuk kedua belah pihak dan berkontribusi secara positif terhadap dunia pendidikan secara keseluruhan,” tambahnya.
Rektor UWM menyambut baik adanya kunjungan ini. “Dengan mendorong inovasi, sharing knowledge, dan membangun jaringan, kolaborasi antar perguruan tinggi menjadi kunci untuk menjawab tantangan pendidikan di masa depan dan mempersiapkan generasi muda yang kompeten untuk berperan aktif dalam pembangunan,” tegas mantan Ketua Dewan Pertimbangan Forum Rektor ini.
Humas@UWM